Do Your Best and Keep Fighting!
Blooming Sparkly Red Rose

Jumat, 17 Mei 2019

# Semester 2

Soal Kimia Kelas X Semester 2 (+Kunci Jawaban)

Soal 1
Diantara sifat-sifat berikut yang merupakan sifat natrium klorida adalah . . . .
A. Terionisasi sebagian didalam air
B. Mempunyai derajat ionisasi (α) = 1
C. Termasuk senyawa elektrolit lemah
D. Tidak dapat menghantarkan arus listrik
E. Uji elektrolitnmya tidak menghasilkan gelembung gas

Jawaban : B (karena natrium klorida (NaCl) adalah senyawa ion yang mengion sempurna didalam air sehingga memiliki derajat ionisai = 1.

Soal 2
Pasangan larutan berikut yang merupakan elektrolit kuat adalah  . . .
A. NaCl dan NH4OH
B. H2SO4 dan Ba(OH)2
C. CO(NH2)2 dan NaCl
D. NH4OH dan Ba(OH)2
E. CH3COOH dan H2SO4

Jawaban : B. Elektrolit kuat = senyawa ion, asam dan basa kuat. Dari daftar senyawa diatas yang merupakan elektrolit kuat adalah NaCl, H2SO4 dan Ba(OH)2.

Soal 3
Perhatikan beberapa senyawa elektrolit berikut :
1). KCl 0,1 M
2). CaCl2 0,1 M
3). Fe2(SO4)3 0,1 M
Urutan senyawa dari yang memiliki kekuatan elektrolit paling besar adalah . . . .
A. 1), 2), 3)
B. 1)., 3), 2)
C. 2), 1), 3)
D. 3), 1), 2)
E. 3), 2), 1)

Jawaban : E. Senyawa elektrolit paling kuat adalah senyawa elektrolit yang jumlah ionnya paling banyak. KCl ==> K+ + Cl- (dua ion), CaCl2 ==> Ca2+ + 2Cl- (tiga ion) dan Fe2(SO4)3 ==>2Fe2+ + 3SO42-(5 ion).

Soal 4
Aliran elektron yang tepat pada proses penghantaran arus listrik dalam uji larutan elektrolit yaitu  . . . .
A. Anion – anode – lampu – katode – kation
B. Anion – katode – lampu – anode – kation
C. Anode – anion – katode – kation – lampu
D. Kation – anode – lampu – katode – anion
E. Kation – katode – lampu – anode – anion

Jawaban : E. Proses penghantaran arus listrik dapat dijelaskan dengan konsep elektrolisis dimana katoda adalah kutub negative sedangkan anoda adalah kutub positif. Kutub negative adalah sumber elektron sehingga arus listriki mengalir dari arahnya ke kutub positif.

Soal 5
Larutan dari senyawa kimia berikut yang tidak dapat menghantarkan arus listrik adalah . . . . .
A. Cl2
B. HBr
C. KNO3
D. H2CO3
E. Ca(NO3)2

Jawaban : A . Senyawa yang tidak dapat menghantarkan arus listrik = senyawa non elektrolit = yang tidak mengion dalam larutan.

Soal 6
Tabel dibawah ini adalah hasil dari uji elektrolit terhadap beberapa air limbah
Limbah Nyala Lampu Gas Derajat ionisasi
K Nyala terang banyak 1
L tidak menyala sedikit < 1
M redup  sedikit < 1
N tidak menyala  tidak ada = 0
tidak menyala  sedikit < 1
Dari data diatas limbah yang merupakan elektrolit kuat dn non elektrolit adalah . . . .
A. K dan L
B. K dan N
C. L dan M
D. L dan N
E. M dan O

Jawaban : B

Soal 7
Dalam proses elektrolisis dari larutan CuCl2, akan ada . . . . di katoda
A. Penangkapan elektron dari Cu2+
B. Penangkapan elektron dari Cl-
C. Terbentuk gelembung dari H2
D. Elektron dilepaskan ke dalam larutan
E. Penangkapan ion negative dari larutan

Jawaban : B (Cu (katoda) akan menagkap elektron dari Cl- yang mengalami oksidasi di anoda)

Soal 8
Pernyataan yang tepat mengenai sifat daya hantar listrikantara larutan HCl 0,1 M dengan larutan H2CO3 0,5 M adalah . . . .
A. Larutan H2CO3 merupakan larutan elektrolit kuat
B. Larutan H2CO3 mempunyao derajat ionisasi = 1
C. Senyawa HCl terionisasi sebagian dalam larutan
D. Uji elektrolit larutan HCl menghasilkan nyala lampu redup
E. Larutan HCl menghantarkan arus listrik lebih baik dibandingkan H2CO3

Jawaban : E . HCl adalah asam kuat yang akan mengion sempurna didalam air sedangkan H2CO3 adalah asam lemah yang hanya mengion sebgaian.

Soal 9
Diantara senyawa berikut yang menghasilkan sedikit gelembung gas dan nyala klampu redup saat diuji daya hantar listriknya adalah  . . . .
A. H3PO4
B. Mg(OH)2
C. C2H5OH
D. HNO3
E. KCl

Jawaban : A (Sedikit gelembung dan nyala lampu redup = elektrolit lemah. Diantara senyawadiatas, H3PO4 adalah asam lemah yang merupakan elektrolit lemah).

Soal 10
Alat uji elektrolit digunakan untukmenguji dua sampel berbeda, yaitu larutan KCl; dan HBr murni. Hasil uji yang mungkin diperoleh adalah  . . ..
A. Lampu menyala redup pada larutan KCl
B. Lampu tidak menyala pada  larutan KCl
C. Lampu menyala redup pada larutan HBr murni
D. Tidak terbentuk gelembung gas pada larutan KCl
E. Tidak terbentuk gelembung gas pada lelehan HBr murni

Jawaban : E (KCl adalah senyawa ion yang jika dalam bentuk larutan akan menghantarkan listrikdengan baik. Ditandai dengan terbentuknya banyak gelembung gas dan nyala lampu terang. Sementara HBr murni adalah senyawa asam kuat yang hanya menghantarkan arus listrik ketika dalam bentuk larutan.


Soal 11
Perhatikan persamaan rekasi reduksi dan oskidasi berikut :
K2CrO4(aq) + KI(aq) + H2SO4(aq) ==> Cr2(SO4)3(aq) I2(aq) + K2SO4(aq) + H2O(l)
Bilangan oksidasi Cr berubah dari . . . .
A. – 2 menjadi + 3
B. -1 menjadi +3
C. +6 menjadi -4
D. +6 menjadi +3
E. + 12 menjadi + 8

Jawaban : D. Biloks Cr pada K2CrO4 adalah + 6 sedangkan pada Cr2(SO4)3 adalah +3)

Soal 12
Diantara reaksi rekasi berikut manakah yang merupakan reaksi redoks adalah  . . . .
A. H2(g) + CuO(g) ==> Cu(s) + H2O(l)
B. SO3(g) + H2O(g) ==>-H2SO4(aq)
C. AgNO3(aq) + NaCl(aq) ==> AgCl(s) NaNO3(aq)
D. H2SO4(aq) + 2NaOH(aq) ==>Na2SO4(aq) + 2H2O(l)
E. KOH(aq) + CH3COOH(aq) ==> CH3COOK(aq) + H2O(l)

Jawaban : A
Soal 13
Padareaksi dibawah ini :
MnO2 + 4HCl == > MnCl2 + 2 H2O + Cl2
Yang berperan sebagai oksidator adalah . . . .
A. MnO2
B. MnCl2
C. H2O
D. HCl
E. Cl2

Jawaban : A ; MnO2 . Oksidator = zat yang mengalami reduksi = zat yang mengalami penurunan biloks)

Soal 14
Perubahan yang menunjukkan kenaikan bilangan oksidasi adalah  . . .
A. 2CO2 ==> C2O42-
B. MnO4- ==> MnO2
C. S2O32- ==> S4O62-
D. ClO3- ==> Cl-
E. FeCl3 ==> FeCl2

Jawaban : C (dari + 2 ke +2,5)

Soal 15
Perhatikanlah persamaan reaksi berikut !
4HCl(aq) + 2S2O32-(aq) ==> 2S(s) + 2SO3(aq) + 2H2O(l) + 4Cl-(aq)
Reaksi tersebut merupakan reaksi autoredoks karena . . .
A. HCl mengalami reduksi dan oksidasi
B. S2O32- mengalami reduksi  sekaligus oksidasi
C. H2O merupakan hasil reduksi dan hasil osidasi
D. Unsur O merupakan redukstor sekaligus oksidator
E. SO2 merupakan hasil reduksi dan hasil oksidasi

Jawaban : B

Tidak ada komentar:

Posting Komentar